Perlintasan Kereta Api Tak Berpalang Pintu, Makan Korban Lagi.

Blitar Raya, (cokronews.com) —-
Kecelakaan terjadi hari jum’at ( 2/April/2021),di perlintasan KA Desa Sumberejo,Talun Kabupaten Blitar. Iptu Herianto Kanit Lantas Polres Blitar mengatakan, kecelakaan terjadi saat truck bermuatan material melintas dari arah utara tertabrak KA Gajayana pada jum’at siang.
Iptu Herianto, menjelaskan kronologi kejadian di tempat kecelakaan truck dengan plat nomor AG 1858 G yang dikemudikan oleh warga dengan inisial TA , warga Desa Jeblog Talun Blitar.
Sebelumnya truck melintas dari arah utara dengan membawa muatan bahan material melintas Gajayana berjalan dari arah barat ke arah timur, jelasnya.
Saat kejadian itu sopir panik dan tidak sempat untuk menyelamatkan diri, hingga akhirnya truck tertabrak kereta api. Saat ini korban TA yang juga sopir truck mengalami luka parah dan sudah dilarikan ke RSUD Ngudi Waluyo ,Wlingi Blitar.
Sementara untuk kondisi truck yang tertabrak kereta api, rusak parah dan kabinnya hampir terlepas.Heri menambahkan untuk proses evakuasi truck membutuhkan waktu yang lama.Petugas dan warga perlu untuk memindahkan material yang ada didalam bak truck, dan menunggu datangnya mobil derek,pungkasnya.(JP)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *