Danlantamal V Tinjau Pembangunan Guest House di Magelang

Magelang (cokronews.com) —– Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Brigjen TNI Marinir Joni Sulistiawan S.H., M.Han., didampingi Danlanal Yogyakarta Kolonel Laut (KH/W) Dr. Devi Erlita, M.M., M.Tr.Hanla., meninjau Pembangunan Guest House di Jln. Magelang Km. 5 Banjarnegara Mertoyudan Magelang. Sabtu (13/07/2024)

Kegiatan peninjauan tersebut dalam rangka kunjungan kerja selama di Lanal Yogyakarta dan di wilayah kerja Lanal Yogyakarta.

Danlantamal V dalam peninjauannya menyampaikan, kegiatan ini guna melihat dari dekat kemajuan pembangunan Guest House dan menekankan pengawasan terhadap mutu dan waktu penyelesaian pembangunan sarana dan prasarana sesuai dengan target yang diinginkan.

Dalam kesempatan tersebut Danlantamal V menyempatkan berkunjung ke Museum Cagar Budaya Borobudur dan Museum Taruna Akmil dengan di dampingi Aspers Danlantamal V, Asops Danlantamal V, Aslog Danlantamal V, Dandenma Lantamal V, Kaakun Lantamal V, Ketua Korcab V DJA II Ny. Heny Joni Sulistiawan beserta Pengurus Korcab V DJA II dan Perwira Lanal Yogyakarta. (Arifin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *