Gandeng Dinsos Magetan, Kemensos RI dan Komisi 8 DPR RI Bagikan Bansos di Kabupaten Magetan

MAGETAN (cokronews.com)—–Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Magetan bersama Kementerian Sosial (Kemensos) RI dan Anggota Komisi VIII (8) DPR RI beri bantuan sosial ke warga masyarakat.

Acara tersebut berlangsung di Pendopo Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan, Minggu (26/11/23).

Turut hadir dalam acara tersebut diantaranya Muhammad Ali Ridho selaku Anggota Komisi 8 DPR RI, Perwakilan Kemensos RI, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Magetan Parminto Budi Utomo didampingi Staf, Wakil Ketua DPRD Magetan Suwarno, dan juga jajaran Forkopimca Karangrejo.

Dalam pelaksanaan nya, penyerahan bantuan sosial tersebut dilaksanakan secara simbolis yang mana diserahkan langsung oleh Anggota Komisi 8 DPR RI Muhammad Ali Ridho. Adapun bantuan yang diserahkan secara keseluruhan senilai 133 Millyar.

Parminto saat dikonfirmasi awak media menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Kementerian sosial yang kemudian diadopsi untuk pembangunan.

“Adapun bantuan yang diserahkan diantaranya ada Bantuan Program PKH yang sudah berjalan setiap tahunnya ada sekitar 27 ribu penerima, kemudian juga ada bantuan untuk sembako yang dulu disebut Bantuan Pangan Non Tunai (BBNT) ada penerima sejumlah 46 ribu, Bantuan Rumah Sejahtera Terpadu (BRST) ada 30 penerima masing-masing penerima mendapatkan 20 juta dalam bentuk rumah dan ada beberapa Bantuan untuk Penyandang Disabilitas, dan juga Bantuan Kewirausahaan PPKS total jumlah 133 ribu penerima,” jelasnya.

Ia mengaku, Nantinya Dinsos Magetan akan terus melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terkait bantuan-bantuan kendaraan roda tiga yang diberikan oleh Kementerian digunakan atau tidak, kemudian ada peningkatan hasil atau tidak.

“Kami sampaikan terima kasih kepada Kementerian yang hari ini sudah memperhatikan warga Kabupaten Magetan khususnya di Kecamatan Karangrejo ini,” pungkasnya. (Ipung Agustina/ADV)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *