Ketua DPRD Magetan Hadiri Upacara Pembukaan Prodi Diktama Di Secata Rindam Brawijaya Magetan

Magetan. (Cokronews.com) – Ketua DPRD Magetan H.Sujatno,S.E,M.M,hadiri Upacara Pembukaan Prodi Pendidikan pertama Tamtama TNI AD Gelombang II Program TA 2023 bertempat di Lapangan Candradimuka SECATA Rindam V/Brawijaya Magetan.

Dalam Pembukaan DIKMATA TNI AD TA 2023,bertindak sebagai Inspektur Upacara Kolonel Inf Renal Aprindo Sinaga(Komandan Rindam V/BRW),dan sebagai Komandan Mayor Inf Dwi Atmodjo(Wadan Secata Rindam V/BRW).

Komandan Rindam (Danrindam)V/Brawijaya Kolonel Inf Renal Aprindo sinaga secara resmi membuka DIKMATA TNI AD Gelombang II Tahun 2023.pembukaan di tandai dengan penyematan tanda siswa oleh Danrindam kepada perwakilan prajurit siswa.

Tercatat sebanyak 98 siswa dari berbagai daerah di jawa Timur di gembleng menjadi cslon prajurit tamtama TNI AD di sekolah calon tamtama(Secata)Rindam V/Brawijaya .nantinya akan mengikuti Pendidikan selama 6 bulan untuk di bentuk sebagai prajurit Tamtama yang profesional.

Dalam kesempatan wawancaranya Ketua DPRD Magetan menyampaikan” Selamat kepada 98 calon siswa yang akan melaksanakan DIKMATA TNI AD Gelombang II TA 2023.tetap semangat,semiga bisa melaksanakan pendidikan dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab sehingga semuanya utuh bisa dilantik menjadi prajurit Tamtama”.ujarnya

Turut hadir dalam acara upacara pembukaan prodi pendidikan pertama Tamtama TNI AD Gelombang II TA 2023 pada hari ini Forkompinda Kabupaten Magetan ,Komandan Secata Magetan,Wakapolres Magetan,para pelatih serta para siswa prodi DIKMATA Gelombang II TA 2023 dan Segenap Tamu ubdangan Lainya Pungkasnya.(ipung agustina)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *