DANYONMARHANLAN IX Ambon Tinjau Langsung Pelatihan Paskibraka Kota Ambon Tahun 2022

Ambon. (Cokronews.com) – Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IX Ambon Mayor Marinir Rowin Zummy Simarmata, M.Tr.Opsla., meninjau langsung latihan Paskibraka dalam rangka persiapan HUT RI Ke-77 di Kota Ambon Tahun 2022 bertempat di Lapangan Merdeka, Kec. Sirimau Kota Ambon, Maluku. (Selasa, 9/8/2022).

Dalam kegiatan ini Yonmarhanlan IX Ambon turut berpatisipasi dalam latihan Paskibra yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus Tahun 2022 dengan mengirimkan salah satu prajurit terbaiknya Serda Marinir Ubaidi untuk ikut melatih para Paskibraka yang telah diseleksi dari berbagai daerah di wilayah Ambon.

Latihan yang difokuskan di Lapangan Merdeka tersebut terlihat semangat dan ketekunan dari seluruh pasukan baik dari para paskibraka maupun para personel TNI-Polri yang terlibat dalam latihan tersebut.

BACA JUGA ; Himbauan Prokes dan Bagi Masker kepada Pemuda di Depan Stadion Gelora Panataran

Danyonmarhanlan IX Ambon berpesan sekaligus memberikan motivasi kepada para Paskibraka bahwa para pemuda-pemudi yang hadir disini merupakan orang-orang pilihan dari sekian banyak yang ingin menjadi pasukan pengibar bendera pusaka, sehingga diharapkan agar terus bersungguh-sungguh dalam mengikuti kegiatan latihan ini. (Arifin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *