Danrem 083/BDJ Mengikuti Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan TNI AD Tahun 2022

Malang. (Cokronews.com) – Komandan Korem 083/BDJ Kolonel Inf M. I. Gogor A. A. mengikuti Apel gelar pasukan Kesiapsiagaan TNI AD. Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan jajaran Kodam V/Brawijaya yang dipimpin langsung Mayjen TNI Nurchahyanto, M.Si diikuti para Komandan Satuan Teritorial, Satuan tempur, Banpur, Satbalakdam V/Brawijaya yang berlangsung di Lapangan A.Yani Kodam V/Brawijaya Jl. Raden Wijaya No 01 Surabaya Rabu, (26/10/2022).

Apel Gelar Pasukan yang dihadiri pasukan Kodam V/BRW, PJU Kodam V/Brw, para Komandan satuan dan Kepala Satuan jajaran Kodam V/Brawijaya dan diikuti sekitar 1500 orang personil Satuan Satter, Satpur, Banpur dan Satbalak jajaran Kodam V/Brawijaya.

Apel Gelar Pasukan juga dilakukan secara virtual dipimpin langsung oleh Kasad dan diikuti seluruh jajaran TNI AD, untuk mengecek kesiapsiagaan personil dan materiil Kodam V/Brawijaya mengantisipasi perkembangan lingkungan strategis, baik lingkup global, regional, maupun nasional yang berkembang sangat dinamis dan kompleks.

Dalam amanatnya Pangdam V/Brawijaya mengucapkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa bisa mengikuti apel gelar, dan berterima kasih atas dedikasi prajurit yang telah melaksanakan tugas. TNI AD dituntut harus memiliki tingkat kesiapsiagaan yang optimal, sehingga siap menjalankan amanat tugas dari Negara, kapanpun dan di manapun dibutuhkan.

Apel gelar pasukan memiliki makna sangat strategis bagi TNI AD sebagai salah satu bentuk untuk mengukur kesiapsiagaan satuan TNI AD dalam melaksanakan tugas yang merupakan komponen utama pertahanan negara.

Baca juga ; Kapolres Hadiri Farewell Parade dan Serah Terima Pataka Kapolda Jatim

Lebih lanjut, Apel gelar pasukan untuk mengantisipasi perkembangan lingkungan strategis, baik lingkup global, regional, maupun nasional yang berkembang sangat dinamis dan kompleks, guna mengecek kondisi prajurit secara langsung di lapangan.

” Jalankan tugas pokok TNI AD dengan implementasi tujuh perintah harian Kasad oleh seluruh prajurit TNI AD agar semakin dicintai rakyat Indonesia”, tegas Kasad .(Penrem 083/Bdj/Lutvia)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *