Walikota Blitar Serahkan Bantuan Sembako Untuk Warga Terdampak Musibah

Blitar (cokronews.com) —- Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin, S. H. I didampingi Kepala Dinas Sosial Kota Blitar menyerahkan bantuan sembako bagi warga terdampak musibah kebakaran, angin kencang, serta warga penderita stroke di lima titik di Kecamatan Kepanjenkidul dan Sananwetan, Selasa malam (04/03/2025).

Wali Kota Mas Ibbin menyatakan bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap warganya yang mengalami kesulitan akibat musibah maupun kondisi kesehatan. Adapun lima titik lokasi penerima bantuan meliputi dua warga di Jalan Kartini RT 04 RW 01 dan Jalan Kelud RT 03 RW 03 Kecamatan Kepanjenkidul. Lalu warga di Jalan Pemuda Sumpono RT 02 RW 02 serta Jalan Flores RT 02 RW 08 Kecamatan Sananwetan.

Mas Ibbin menyerahkan paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, mi instan, dan kebutuhan pokok lainnya. Pihaknya berharap bantuan ini dapat meringankan beban para penerima dan membantu mereka memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Kami mengunjungi warga yang terkena musibah, baik kebakaran, angin puting beliung, maupun yang menderita stroke. Bantuan ini kami berikan agar sedikit meringankan beban mereka,” ujar Mas Ibbin.

Salah satu penerima bantuan, Anshori, warga RT 03 RW 03 Kelurahan Kepanjenlor, menyampaikan terima kasih atas kepedulian Pemerintah Kota Blitar. Ia mengungkapkan bahwa musibah kebakaran yang menimpanya terjadi sebulan lalu. Menurutnya bantuan sembako yang diberikan ini sangat membantu untuk meringankan beban hidup sehari-hari.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pemerintah Kota Blitar atas kepeduliannya kepada warga yang terdampak musibah,” ungkap Anshori.

Dalam penyaluran bantuan itu, turut hadir perwakilan BPBD Kota Blitar, serta perangkat kecamatan dan kelurahan setempat. Pemerintah Kota Blitar berharap bantuan sosial ini dapat memberikan manfaat nyata bagi warga terdampak dan semakin memperkuat kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan. (Fan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *