Surabaya (cokronews.com) —– Navy Parade menjadi rangkaian terakhir peringatan Hari Armada RI Tahun 2024, yang digelar sebagai wujud kedekatan TNI Angkatan Laut dengan masyarakat. Gelaran akbar ini berlangsung pada Minggu (15/12) dengan rute sepanjang 2,5 kilometer, mulai dari Monumen Tugu Pahlawan, Jalan Tunjungan, hingga Gedung Negara Grahadi.
Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, yang mewakili Pangkoarmada RI Laksdya TNI Dr. Denih Hendrata, S.E., M.M., melepas ribuan prajurit TNI AL dari berbagai komando utama TNI AL wilayah Surabaya.
Dalam sambutannya di hadapan media, Pangkoarmada II menyampaikan bahwa Navy Parade adalah momentum istimewa untuk menunjukkan kedekatan TNI AL dengan masyarakat.
Dalam parade ini, ribuan prajurit tampil mengenakan pakaian dinas masing-masing satuan. Di antaranya Genderang Suling Gita Jala Taruna AAL, kemudian masing-masing satu kompi personel KRI Koarmada II, AAL, STTAL, serta pasukan Marinir, Kopaska, Satuan Kapal Selam, dan Penyelam Dislambair. Sementara itu Kodiklatal menurunkan dua kompi gabungan siswa dan personel. Ikut tampil Pasukan Garuda yang merupakan penjaga perdamaian PBB juga turut memeriahkan acara.
Puluhan kendaraan taktis TNI AL ikut serta dalam parade, seperti kendaraan Kopaska dengan peralatan tempurnya, kendaraan Marinir yakni Opleger iveco yang mengangkut Cak dan Ning Surabaya dan masyarakat, serta truk dari Arsenal yang membawa duplikat rudal Exocet dan Torpedo.
Partisipasi masyarakat turut memperkaya kemeriahan Navy Parade 2024, seperti penampilan siswa siswi SD, SMP dan SMA Kal Surabaya. Kemudian berbagai drumband dari SMA Taruna Nala, SMA Hang Tuah, dan SMA Taruna Madani yang tampil memukau, didukung komunitas lokal seperti Komunitas Moro Vespa, Surabaya Next Leader , dan Persebaya Legend.
Sebagai penutup, Kejurnas Tarung Bebas Indonesia memperebutkan Sabuk Emas Pangkoarmada RI menjadi hiburan puncak parade. Para atlet dari berbagai cabang seni bela diri, seperti Judo, Muay Thai, jiu-jitsu, tinju, gulat, dan karate bertarung secara bebas untuk merebutkan penghargaan. Langkah ini merupakan bukti komitmen TNI AL dalam melestarikan seni bela diri bagi generasi muda bangsa. Sebagai penutup masyarakat dihibur oleh aksi DJ Mr.Jono dan Joni.
Sementara itu dari Kejurnas Tarung Bebas Indonesia yang diikuti 34 peserta baik putra maupun putri dari berbagai Sasana, diperoleh hasil sebagai pemenang yakni Kategori Kelas PA 48 kg dimenangkan oleh Cindy dari Sasana Yanitra. Lanjut kelas PA 38 kg dimenangkan Andika Dwi dari Akademi Wanoro Seto Indonesia. Kelas PA 55 kg dimenangkan M. Duta, berikutnya kelas PA 66 Kg dimenangkan M. Rasya Rizki dari Sasana Dewandaru Gresik.
Selanjutnya partai kelas 52 Kg dimenangkan oleh Afdal dari Sasana KH. Mansyur. Kelas PA 47 kg dimenangkan Zidan Wahid. Kategori PI 55 Kg dimenangka oleh Andita Dwi dari Oyama. Berikut kelas PA 79 kg dimenangkan oleh Garuda dari Yanitra. Berikutnya yakni kelas PI 56 Kg dimenangkan oleh Cheche dari Akademi Wanoro Seto Indonesia. Para pemenang akan mendapat penghargaan dan tentunya Sabuk Emas Pangkoarmada RI.
(Pen2)