Mojokerto (cokronews.com) — Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati meresmikan gedung kantor Desa Ngrame, Kecamatan Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, pada Minggu, (3/3/2024) malam.
Peresmian tersebut ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Ikfina yang turut disaksikan oleh Kepala DPMD Kabupaten Mojokerto Yudha Akbar Prabowo, Forkopimca Pungging, dan Kepala Desa Ngrame Yuli Astutik.
Bupati Ikfina juga berkesempatan meninjau langsung pembangunan gedung kantor desa dengan total anggaran senilai total Rp. 800 juta yang dibangun secara bertahap. Selain itu, pada peresmian gedung ini, Desa Ngrame juga menggelar ruwah desa.
Adapun rangkaian acara ruwah desa yang diselenggarakan, mulai dari khotmil quran, Istighosah, pemberian santunan, pengajian umum, dan pagelaran wayang kulit.
Dalam sambutannya, Bupati Ikfina mengungkapkan, bahwa pelaksanaan pembangunan kantor Desa Ngrame perlu dilakukan, karena kantor desa merupakan gambaran dari pemerintah desa sendiri.
“Salah satu representasi dari kantor desa yang ada dipinggir jalan ini harus dilihat bagus, karena ini jalan banyak orang yang melintas dan dapat dilihat oleh masyarakat contohnya desa ngrame ini, serta orang luar Mojokerto juga melihat kantor desa lewat jalan besar ini. Oleh karena itu pemerintah desa ini dilihat dari kantor pemerintahnya karena ini perwakilannya,” jelasnya.
Bupati Ikfina juga mengatakan, peresmian gedung serta diadakan ruwah desa, dapat menjadi momentum masyarakat dalam membersihkan diri menjelang bulan suci ramadhan.
“Tujuannya adalah untuk membersihkan diri, membersihkan sekeluarga, membersihkan seluruh masyarakat Desa Ngrame dan juga membersihkan harta,” ujarnya.
Orang nomor satu dilingkup Pemkab Mojokerto juga memohon maaf dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Desa Ngrame yang telah memberikan kepercayaan dan dukungannya dalam bersinergi membangun Kabupaten Mojokerto.
“Saya terima kasih sekali, berkat kepercayaan anda semuanya kepada saya. Saya bisa memanfaatkan waktu saya hidup saya yang diberikan oleh Allah SWT pikiran saya tenaga saya untuk bisa melaksanakan tugas saya berbuat bagaimana bersama-sama dengan tim saya ini membangun Kabupaten Mojokerto,” jelasnya.
Perlu diketahui, selain pembangunan kantor desa, pada tahun 2021 Pemkab Mojokerto juga memberikan anggaran sebesar Rp. 2,1 Miliar merekonstruksi ruas jalan Watukenongo-Ngrame. Tahun 2022 Pemkab Mojokerto juga memberikan anggaran sebesar Rp. 548 juta untuk pemeliharaan berkala jalan Kedunggempol-Ngrame.
Tahun 2023, Pemkab Mojokerto juga melakukan pembangunan pelebaran jalan Ngrame-Sukoanyar sebesar Rp. 3,8 Miliar. Pemkab juga melakukan rehabilitasi jalan Kedunggempol-Ngrame dengan total anggaran Rp. 176 juta dan rehabilitasi ruas jalan Kedunggempol-Ngrame sebesar Rp. 132 juta.
Diakhir arahannya, Bupati Ikfina juga berpesan, agar seluruh masyarakat Desa Ngrame tetap kompak, dan guyub rukun.(Kominfo)