2035 Bangun Tol Pacitan, 2024 Kucuri Rp 44 M untuk Rehab Jalan Rusak, Pemerintah Pusat Kian Dermawan?

Pacitan (cokronews.com) —– Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara alias APBN dari pemerintah pusat bakal kembali mengucur ke Pacitan. Seiring rencana pemerintah pusat yang akan merealisasikan program Intruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah atau IJD untuk memperbaiki dua ruas jalan di Pacitan tahun ini.

Pemerintah tampak semakin dermawan. Selain kucuran dana rehab jalan ini, 2035 pusat juga akan membangun tol Pacitan yang menyambungkan Jogjakarta dan Lumajang.

Bantuan perbaikan jalan pariwisata tersebut tertuang dalam Instruksi Presiden (Inpres) 3/2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah lanjutan program tahun lalu.

‘’Insya Allah dua titik disetujui pemerintah pusat,’’ kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Pacitan Suparlan, Senin (4/3/2024).

Menurut dia, Dirjen Anggaran Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Jatim-Bali telah merevisi Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) IJD 2024. Guna mengalokasikan anggaran di Pacitan.
Dua paket proyek berupa peningkatan ruas jalan Bangunsari-Ngadirejan sebesar Rp 23 miliar. Pun, ruas Jalan Abdul Rahman Hakim senilai Rp 21 miliar. ‘’Jalan AR Hakim akan diperlebar dari lima menjadi enam meter,’’ tambahnya.

Suparlan menambahkan, diambilalihnya kewenangan daerah melalui inpres ini untuk mempercepat pembenahan infrastruktur yang menjadi tulang punggung ekonomi warga. Namun, bukan berarti pemerintah daerah diam.

‘’Ini juga jawaban atas lobi-lobi bupati ke BBPJN beberapa waktu lalu,’’ ujarnya.

Perawatan jalan kabupaten butuh anggaran besar. Sementara, kekuatan APBD Pacitan terbatas. Karena itu pemkab mengajukan bantuan ke BBPJN Jatim-Bali.

Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji melobi BBPJN Jatim-Bali di Surabaya, Senin (8/1) lalu. ‘’Sudah diasesmen dua paket, insya Allah turun tahap pertama Rp 44 miliar,’’ ungkapnya.

Tahun ini pemkab mengusulkan tujuh ruas. Di antaranya akses pariwisata Sendang-Klayar, peningkatan jalan Bangunsari-Ngadirejan, akses Kembang-Pelabuhan, Mentoro-Arjosari.

Selain itu, Jalan AR Hakim, Jalan Sultan Agung dan ruas Jatimalang-Karanggede. ‘’Nilai usulan kami lebih dari Rp 165 miliar,’’ jelasnya. (hyo/sat)

Usulan Inpres Jalan Daerah 2024
• Akses pariwisata Sendang-Klayar
• Ruas Bangunsari-Ngadirejan
• Ruas Kembang-Pelabuhan
• Ruas Mentoro-Arjosari
• Ruas Jalan AR Hakim
• Ruas Jalan Sultan Agung
• Ruas Jatimalang- Karanggede
• Ruas jalan Bangunsari-Ngadirejan Rp 23 miliar
• Ruas Jalan Abdul Rahman Hakim Rp 21 miliar
• Total usulan anggaran tujuh paket Rp 165 miliar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *