Cek Kesehatan Dini, Prajurit Yonmarhanlan IX Ambon Melaksanakan Urikes

Ambon. (Cokronews.com) – Prajurit petarung Salawaku Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IX Ambon, Melaksanakan Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikes) Rutin Tahun 2023 , Bertempat di Rumkital dr. F.X. Suhardjo Lantamal IX Ambon, Desa Halong, Kec. Baguala, Kota Ambon, Maluku. Rabu (20/09/2023).

Uji Pemeriksaan Kesehatan (Urikes), yang dilaksanakan secara rutin berkala tersebut sebagai salah satu sarana kontrol upaya deteksi dan antisipasi dini terhadap kondisi kesehatan prajurit Yonmarhanlan IX Ambon. Pemeriksaan Urikes meliputi pemeriksaan labolatorium, pemeriksaan gigi, pemeriksaan umum, pemeriksaan visus/ mata, dan pemeriksaan jantung EKG.

Kegiatan ini diawasi langsung oleh Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IX Ambon Letkol Mar Rowin Zummy Simarmata M.Tr.Opsla., didampingi Pjs Pasminlog Yonmarhanlan IX Kapten Mar Mai Sutarto dan dilaksanakan oleh para Dokter dan tenaga medis Lantamal IX.

Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IX Ambon, Letkol Marinir Rowin Zummy Simarmata M.Tr.Opsla. menyampaikan, untuk prajurit jangan takut dan jangan ragu melaksanakannya, justru dengan Urikes rutin, secara dini kita dapat mengetahui kondisi kesehatan kita bila ada gangguan kesehatan kita dapat segera mengantisipasi dengan pengobatan pencegahan awal. Selain itu kita jadi tahu tingkat kesehatan dan kemampuan fisik masing-masing.

Lanjutnya, “tingkat kesehatan fisik para prajurit harus selalu terjaga dan terkontrol, untuk itu diharap setiap prajurit sadar akan pentingnya kesehatan,” ujarnya. (Dispen Kormar / Arifin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *