101 Peserta Ikuti Studi Pendidikan Pertama Tamtama Gelombang Kedua

Magetan, (Cokronews.com) – Sebanyak 101 peserta mengikuti program studi Pendidikan pertama Tamtama TNI-AD gelombang kedua di Secata Rindam V/Brawijaya, Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Rabu (25/10/2023).

Pembukaan pelaksanaan program studi itu dilakukan langsung oleh Danrindam V/Brawijaya, Kolonel Inf Renal Aprindo Sinaga.

Beberapa hal disampaikan oleh Danrindam pada pelaksanaan upacara pembukaan itu, salah satunya menyiapkan mental, fisik dan kesehatan para peserta. “Semuanya harus dipersiapkan dengan baik,” tegasnya.

Selain itu, Danrindam menegaskan jika kedisiplinan, ketertiban dan loyalitas harus bisa dibuktikan oleh para peserta selama mengikuti studi Pendidikan tersebut.

Ia menilai, semuanya itu merupakan bagian dasar yang harus tertanam di dalam diri prajurit, khususnya Angkatan Darat. “Para peserta harus bersikap berani, disertai ketegasan dengan kehormatan diri yang tinggi. Maka dari itu, semuanya harus dipersiapkan mulai sekarang,” pintanya. (PendamV / Arifin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *